PESTA PENANG : PESTA 1 KALI DALAM SETAHUN.
Pesta penang adalah nama untuk sebuah pasar malam di malaysia yang dibuka hanya 1 kali dalam setahun. Sama seperti pasar malam biasanya di Indonesia, pasar malam disini juga dibuka sekitaran pada bulan 12. Pesta ini berlangsung hampir sekitar 1 bulan sampai menjelang tahun baru, dan biasanya akan usai saat tahun yang baru sudah datang.
Seperti pasar malam biasanya di Indonesia, wahana-wahana yang terdapat di Pesta Penang ini banyak yang menarik. Ada kincir putar, roller coaster dan banyak lagi. Selagi menunggu detik-detik mamasuku tahun yang baru , menikmati kerlap-kerlip lampu-lampu di Pesta Penang bisa menjadi pilihan.
Bukan hanya wahana mainan yang seru dan menyenangkan. Kamu juga bisa berbelanja dengan harga yang cukup miring di tempat ini loh guys. Barang-barang yang dijual berariasi dan tentunya sangat murah. Jadi bukan hanya bisa bersenang-senang dan cuci mata saja, kita juga bisa mencuci kantong disini.
Yakin dulu sebelum menaiki wahana yang satu ini ya guys. Jangan sampai hanya kerana nekad ingin naik, kamu malah mual-mual di atas wahana lalu memuntahi teman yang satu tempat permainan denganmu. Atau mereka akan menyuruh kamu turun dengan paksa dari atas wahana :D
Keseruan yang bisa kamu nikmati di Pesta Penang ini.
Gimana guys? Ada rencana untuk liburan ke Penang? Sebenarnya ada banyak tempat yang bisa kamu kunjungi Di Penang, Malaysia ini loh guys. Ada Bukit Bendera dan Bukit Merah. Atau kalau ingin lebih jauh , kamu bisa berkunjung ke Melaka. Disana juga banyak tempat-tempat baru yang bisa kamu kunjungi. Dan yang paling penting itu, waktu untuk berkumpul dengan keluarga untuk lebih mempererat hubungan ya guys :)
Video :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar